




Mekanisme Pendaftaran
Temu Karya Mahasiswa Arsitektur se-Indonesia.
Konfirmasi dan Pendaftaran
Setiap institusi yang telah menerima undangan dari panitia melalui rayonnya masing-masing agar segera mengirimkan Formulir Pendaftaran Delegasi melalui Panitia Pelaksana melalui website TKIMAI XXXV Yogyakarta.
​
​
Mekanisme Pembayaran
-
Peserta membayar DP 50% dari kontribusi umum paling lambat tanggal 30 April 2019
-
Pelunasan selambat-lambatnya tanggal
-
Apabila peserta yang mendaftar melebihi jadwal pembayaran DP, maka peserta harus langsung membayar lunas.
​
​
Penyetoran Biaya Registrasi
Pembayaran dapat dilakukan via Bank Mandiri
Nomor Rekening: 1350015183393
Atas Nama: Kurnia Jaya Andini
Jika sudah melakukan pembayaran dapat segera dikonfirmasikan kepada Kurnia Jaya Andini (082298253080)
​
​
Kontribusi Umum
Setiap pesetra TKIMAI XXXV Yogyakarta akan dikenakan kontribusi umum peserta sebesar Rp650.000 (enam ratus lima puluh ribu rupiah) dengan fasilitas:
-
Penginapan 12 hari
-
Konsumsi
-
Transportasi
-
ID Card peserta
-
Piagam / sertifikat
-
Seminar Kit
​
​
Lampiran Tiap Peserta
Peserta wajib melampirkan dalam formulir pendaftaran berupa:
-
Foto copy Kartu Tanda m=Mahasiswa (KTM) atau tanda bukti aktif sebagai mahasiswa arsitektur
-
Pas foto (warna / hitam putih) ukuran 3x4 sebanyak 2 lembar
-
Salinan atau foto copy bukti slip pembayaran
​
​
Registrasi Ulang Peserta
​Registrasi ulang peserta dapat dilakukan oleh ketua masing-masing rayon pada saat kedatangan dan sudah melakukan pelunasan biaya (kontribusi umum)
-
Peserta yang sudah membayar lunas akan mendapatkan barcode
-
Selanjutnya, barcode akan ditukarkan dengan cocard pada saat peserta tiba di Yogyakarta
-
Pengambilan cocard dapat melalui kesekretariatan panitia yang ada di tempat kedatangan.
​
​
Tata Tertib Peserta
-
Peserta diwajibkan mengikuti seluruh rangkaian kegiatan sesuai jadwal yang sudah ditentukan.
-
Peserta dilarang keras membawa senjata tajam, minuman keras atau semacamnya demi keamanan dan ketertiban kegiatan.
-
Peserta dilarang keras melakukan perbuatan anarkis / kekerasan yang merugikan kepentingan umum.
-
Berpakaianlah yang rapi dan sopan selama kegiatan berlangsung.
-
Segala kegiatan yang berlangsung diluar acara / jadwak kegiatan dan tidak berhubungan dengan pelaksanaan TKIMAI XXXV bukan tanggung jawab panitia.
​
​


​
TKIMAI 35 Yogyakarta
LENGGAH SARENG-SARENG


